Pages

Cara Mengganti Blogspot Dengan Custom Domain Sendiri

mengganti blogspot gratisan ke custom domain
Saat ini ada banyak sekali blogger yang mengubah blogspot menjadi sarana mencari uang dari internet. Sayangnya nama domain gratisan seperti blogspot selalu meninggalkan kesan bahwa bisnis yang anda bangun tidak bonafid. Mungkin anda ingin mengganti blogspot anda dengan nama domain sendiri.


Keuntungan dari mengganti nama domain ini selain memberikan kesan lebih profesional; juga membantu SEO anda jika nama domain yang anda pilih mengandung kata kunci. Jika anda belum tahu bagaimana cara memilih nama domain; maka ada baiknya anda membaca artikel

Cara Memilih Nama Domain Yang Baik

Selain itu; sebelum anda bisa mengganti nama domain; anda harus bisa membeli nama domain tersebut terlebih dahulu. Baca artikel di bawah ini untuk membeli nama domain yang anda inginkan.

Cara Membeli Nama Domain Yang Anda Inginkan

Jika anda sudah membeli nama domain yang anda inginkan maka silahkan melakukan panduan di bawah ini untuk mengganti nama domain blogspot gratisan ke custom domain anda sendiri tanpa membeli hosting. Dalam contoh ini kita akan menggunakan penyedia layanan rumahweb.com

Cara Mengganti Blogspot Dengan Custom Domain Sendiri.


  • Silahkan melakukan login ke dalam akun Blogger Anda.
  • Klik Menu SETELAN
  • Klik + Siapkan URL pihak ke-3 untuk blog Anda

menu setelan untuk mengganti nama domain
 
  • Silahkan isi kolom dengan nama domain anda
kolom untuk nama domain

  • Blogger akan menampilkan CNAME yang harus dipasang di domain manager anda.

CNAME dari blogspot
Perhatikan bahwa data CNAME yang diberi kotak merah tersebut akan digunakan untuk setting di Domain Manager/ Clientzone.
  • Sekarang silahkan anda tinggalkan dulu blogger dan buka sebuah tab baru di browser anda. lalu kunjungi clientzone.rumahweb.com lalu pilih DOMAIN Anda.
  • Klik menu Name Server. Pastikan Name Server anda seperti pada gambar.
pengaturan name server pada rumahweb.com


  • Setelah itu silahkan klik MANAGE DOMAIN.
klik tombol manage domain
 
  • Lalu cari dan klik MANAGE DNS pada MANAGEMENT TOOLS
klik link manage DNS pada management tools

  • Setelah itu silahkan klik A record, dan isi sesuai ketentuan berikut.
Domain  name    =
TTL        = 14400
Record Type   = A
Hostname    = 216.239.32.21

penambahan A record
  • Ulangi isikan Untuk IP or Hostname =  216.239.34.21, 216.239.36.21 dan 216.239.38.21
  • Sehingga akan menghasilkan seperti gambar berikut ;

pengisian IP atau HOSTNAME
  • Sekarang silahkan klik Cname Record. Dan masukkan seperti informasi yang ada di blogger tadi.

memasukkan cname record pertama dari blogspot
  • Lakukan sekali lagi dan masukkan data kedua yang ada di blogger tadi

memasukkan cname record kedua dari blogspot
  • Jika anda sudah melakukan pengaturan di atas; maka anda bisa kembali ke tab blogger anda yang sebelumnya. Lalu klik SAVE atau SIMPAN

simpan nama domain yang baru
  • Jika belum bisa, maka mungkin anda harus menunggu masa propagasi antara 1 sampai 24 jam. 

Setelah anda mengklik SAVE/SIMPAN, silahkan lakukan panduan berikut ini.

  • Silahkan klik EDIT yang ada di samping custom domain anda
edit nama domain baru di blogspot
 
  • Setelah itu silahkan centang opsi redirect yang tersedia, lalu klik SAVE / SIMPAN
lakukan redirect dari custom name domain ke blogspot

Sekarang anda sudah berhasil mengganti blogspot gratisan anda ke nama custom domain sendiri. Mudah-mudahan artikel cara mengganti blogspot ke custom domain ini bisa membantu anda.

No comments:

Post a Comment

 

Menu

Most Reading

Powered by Blogger.